TANAH BUMBU –Pelopor News Kalimantan – Upaya meningkatkan keandalan listrik di Kabupaten Tanah Bumbu terus digenjot oleh PT PLN (Persero). Senin, 30 September 2024, Bupati Tanah Bumbu, dr. H.M. Zairullah Azhar, memimpin Apel Bhakti Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan (PDKB) di halaman Kantor Bupati, Gunung Tinggi. Acara tersebut diikuti oleh 42 petugas dari enam tim elit PDKB PLN yang berasal dari berbagai wilayah di Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah, di antaranya UP3 Kotabaru, Banjarmasin, Barabai, Palangka Raya, Pangkalan Bun, dan Kuala Kapuas.

Anas Febrian, Manajer Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Kotabaru, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemeliharaan jaringan listrik tanpa pemadaman, terutama dalam menghadapi perubahan cuaca di musim pancaroba. “Kami berkomitmen untuk memastikan pasokan listrik tetap handal dengan pemeliharaan serentak di jaringan tegangan menengah, agar masyarakat Tanah Bumbu tidak mengalami gangguan pasokan,” ungkapnya.
Pelaksanaan PDKB akan berlangsung hingga 4 Oktober 2024, dengan target perbaikan di 120 titik serta penggantian peralatan pendukung tanpa memutus aliran listrik. Hal ini dilakukan dengan bantuan enam unit mobil sentuh langsung.

Febrian menambahkan bahwa PT PLN saat ini melayani lebih dari 150 ribu pelanggan di Kabupaten Tanah Bumbu, dengan pasokan listrik berasal dari sistem kelistrikan Barito berkapasitas 178 megawatt. “Tanah Bumbu memiliki surplus daya sebesar 145 megawatt yang didistribusikan melalui jaringan sepanjang 1.500 kilometer, sehingga cukup untuk memenuhi kebutuhan saat ini dan masa mendatang,” tambahnya.
Bupati Zairullah dalam sambutannya menegaskan pentingnya listrik sebagai infrastruktur vital yang mendukung pertumbuhan Tanah Bumbu sebagai penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN). “Keandalan listrik adalah kunci untuk mendukung berbagai sektor, mulai dari rumah tangga, perkantoran, hingga pendidikan. Ini adalah fondasi bagi Tanah Bumbu untuk maju dan bersaing,” katanya.
Bupati Zairullah juga menyampaikan apresiasi kepada tim elit PDKB yang dinilai berperan penting dalam menjaga keandalan listrik di wilayah tersebut. “Mereka adalah pahlawan di balik layar yang bekerja tanpa henti, memastikan listrik terus mengalir ke rumah-rumah dan fasilitas vital. Saya sangat menghargai dedikasi mereka,” ujarnya.
Sebagai bentuk penghargaan, Bupati Zairullah menyerahkan alat keselamatan kerja secara simbolis kepada para petugas PDKB, menekankan pentingnya keselamatan dalam setiap pekerjaan mereka. Di akhir acara, ia juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif menjaga fasilitas kelistrikan yang ada.
“Keberlanjutan infrastruktur kelistrikan ini juga bergantung pada peran serta masyarakat. Mari kita jaga bersama-sama agar listrik tetap andal dan Tanah Bumbu siap menghadapi masa depan,” pungkas Bupati Zairullah.
Bupati menutup dengan mengingatkan masyarakat akan pentingnya dukungan terhadap upaya PLN, khususnya dalam menghadapi musim pancaroba yang rentan terhadap gangguan listrik. (Nata/Team)