Home / Tanah Bumbu

Rabu, 9 Oktober 2024 - 05:43 WIB

Baznas Kabupaten Tanah Bumbu Bersama KUA Mantewe Salurkan Santunan untuk 23 Muallaf di Desa Gunung Raya

Oplus_131072

Oplus_131072

Tanah Bumbu -Pelopor News Kalimantan – Baznas Kabupaten Tanah Bumbu bekerja sama dengan Kantor Urusan Agama (KUA) Mantewe menggelar acara pemberian santunan kepada 23 orang muallaf di Desa Gunung Raya. Santunan ini berupa Kitab Suci Al-Qur’an dan uang tunai, diserahkan pada hari Selasa, 8 Oktober 2024, pukul 13.00 WITA, bertempat di Kantor Desa Gunung Raya. Acara tersebut dihadiri oleh Sasra Kepala Desa Gunung Raya, Kepala KUA Mantewe, serta para muallaf yang berhak menerima bantuan.

Dalam sambutannya, Kepala KUA Mantewe H.Darman .s.Ag.MM menjelaskan bahwa warga Gunung Raya yang telah memeluk agama Islam dan terdaftar secara resmi di KUA sebagai muallaf kemudian dilaporkan ke Baznas Kabupaten Tanah Bumbu. Baznas kemudian berupaya mengumpulkan dana dari zakat, infaq, dan sedekah yang terkumpul, dan menyalurkannya kepada muallaf sesuai dengan perintah agama. Menurut ajaran Islam, muallaf termasuk salah satu dari delapan golongan yang berhak menerima zakat, infaq, dan sedekah yang dikumpulkan oleh Baznas.

Baca Juga :  Kontroversi Tarif Parkir di Siring Pantai Pagatan Membuat Gempar di Kalangan Pengunjung

Ketua Baznas Kabupaten Tanah Bumbu, K.H. Ahmad Care L.C.,M.pd menambahkan bahwa santunan yang diberikan hari ini berasal dari dana zakat, infaq, dan sedekah yang dihimpun di Tanah Bumbu, termasuk dari para pekerja, seperti Pegawai Negeri Sipil (PNS), yang rutin menyisihkan sebagian dari gaji mereka untuk diserahkan kepada Baznas setiap bulannya.

Oplus_131072

“Semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat dan menjadi dukungan bagi saudara-saudara kita yang baru memeluk Islam, serta menjadi berkah bagi kita semua yang telah berkontribusi melalui zakat, infaq, dan sedekah,” ujar K.H. Care.

Baca Juga :  Shooter Club Tanah Bumbu Siapkan Bengkel Gratis untuk Jamaah Haul Akbar ke-20 Abah Guru Sekumpul

Acara ini diharapkan menjadi langkah awal untuk semakin mempererat ukhuwah Islamiyah di Desa Gunung Raya dan mendorong masyarakat untuk terus meningkatkan kepedulian sosial melalui zakat, infaq, dan sedekah. Baznas Kabupaten Tanah Bumbu juga mengimbau masyarakat untuk terus mendukung program-program Baznas demi kesejahteraan bersama.

“Kepedulian kita terhadap sesama, terutama kepada para muallaf, merupakan salah satu wujud nyata dari implementasi ajaran Islam yang mementingkan solidaritas dan tolong-menolong,” tutup Ketua Baznas.”(Nata/Team)

Share :

Baca Juga

Tanah Bumbu

Meriah! Desa Manunggal Rayakan HUT ke-42 Sekaligus Resmikan Gedung Serbaguna “Mandala Bakti”

Tanah Bumbu

Peringatan Hari Kartini: Menghormati Perjuangan Perempuan Indonesia

Tanah Bumbu

Seni Japin Bangkit di Kusan Hulu: LAUNG KUNING BANJAR Gelorakan Budaya Banua, Didukung Tokoh hingga Pejabat Daerah

Tanah Bumbu

Bupati Andi Rudi Latif Kukuhkan Pengurus LPTQ Tanah Bumbu: Langkah Nyata Menuju Generasi Qur’ani Berkualitas

Tanah Bumbu

WTP Karang Bintang Rampung Dibangun, Pasokan Air Bersih untuk Warga Kian Terjamin

Tanah Bumbu

Bupati Kotabaru Lantik Pengurus LPTQ 2025–2029: Siap Cetak Generasi Qur’ani Berdaya dan Religius

Tanah Bumbu

Pemkab Kotabaru Matangkan Rencana Rembuk Stunting 2025, Perkuat Sinergi Lintas Sektor

Tanah Bumbu

Wakil Ketua I DPRD Tanah Bumbu Terpilih Pimpin PERPANI, Siap Angkat Prestasi Panahan di Bumi Bersujud