Bupati Tanah Bumbu, dr. H. M Zairullah Azhar M, S.c, Melantik Rudi
Tanah Bumbu,Pelopornewkalsel.com
-Hari Kamis,26 Oktober 2023, menjadi saksi sejarah pelantikan Kepala Desa Hidayah Makmur Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Tanah Bumbu, untuk periode 2023-2029. Dalam pemilihan Kades serentak gelombang II tahun 2022, Rudi Hartono terpilih sebagai Kepala Desa Hidayah Makmur, dan upacara pelantikannya digelar di halaman Kantor Desa setempat.
Pelantikan tersebut dilakukan secara langsung oleh Bupati Tanah Bumbu, dr. H. M Zairullah Azhar M, S.c. Acara ini turut dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk pejabat struktural (SKPD), Muslika BPD, PKK, tokoh masyarakat, pemuda, ulama, serta tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Bupati Zairullah menekankan pentingnya peran pemerintahan tingkat desa dalam mewujudkan perubahan dan kesejahteraan masyarakat. Pendidikan, kesehatan, infrastruktur, dan sektor-sektor lainnya akan menjadi fokus penting di masa depan, untuk memastikan Desa Hidayah Makmur terus berkembang.
Selain acara resmi pelantikan, malam harinya, warga Desa Hidayah Makmur juga disuguhkan hiburan campur sari yang berlokasi di halaman kantor desa. Acara hiburan tersebut bertujuan untuk memeriahkan momen penting ini dan menghibur seluruh masyarakat Desa Hidayah Makmur.
Dengan dilantiknya Rudi Hartono sebagai Kepala Desa Hidayah Makmur, diharapkan Desa ini akan memasuki era baru pemerintahan yang penuh harapan dan kemajuan.(Jh/Team)